Monday 1 May 2017

Para Kaisar Dunia Bawah Dan Perananya


Pada komik One Piece di chapter 860 kita di perlihatkan beberapa sosok yang sepertinya memiliki pengaruh di dunia bawah atau bisa dibilang merekalah raja atau kaisar dari dunia bawah. Mereka juga sepertinya mendapat sambutan yang hangat dari para penduduk yang ada di whole cake, Seperti layaknya idola. Dan diantaranya adalah “Perusahaan Majalah Economic World” alias “Si berita besarMORGAN, “Raja Lintah Darat” alias “Si dewa keberuntunganDu Feld, “Raja pengiriman dasar laut nan dalamUMIT, “Veteran Pebisnis Gudang” alias “Si penyembunyi barangGIBERSON, “Bos PemakamanDrug Peclo, dan “Ratu kawasan hiburan malamSTUSSY. Mereka adalah sebagian dari para tamu bigmom dari dunia bawah yang hadir pada acara pesta teh yang diadakan Bigmom.



Orang – orang ini jelas memiliki pengaruh yang besar di dunia bawah sampai – sampai mereka mendapatkan julukan yang menurut saya sangat mengerikan. Mereka juga kemungkinan memiliki organisasi yang sangat mengerikan dalam dunia bawah. Itu terlihat dari penampilan mereka yang nyentrik dan kedatangan mereka di arc Whole cake pun mendapat sambutan yang meriah dari para penghuni whole cake itu sendiri. Lalu bagaimana dengan kekuatan mereka ? Apabila dilihat dari segi penampilan dan julukanya jelas mereka memiliki specialisasinya masing – masing. Dan yang paling menarik menurut saya adalah Du Feld yang memiliki julukan “Raja Lintah Darat” alias “Si dewa keberuntungan”.


Dari julukanya saja sepertinya sudah sangat jelas dia adalah seorang Reintenir yang sangat disegani sekaligus ditakuti di dunia bawah. Hal ini didukung dari penampilanya yang rapi memakai kemeja, dasi, dan jas yang dilengkapi dengan bunga di samping jasnya layaknya seorang Bankir atau Pebisnis. Ditambah lagi dia juga mengenakan mantel serta rambut klimis yang disisir kebelakang plus menghisab sebuah cerutu. Hal ini menimbulkan kesan yang kuat bahwa Du Feld adalah seorang Reintenir yang kehadiranya akan sangat di takuti bagi siapa saja yang tidak bisa membayar hutang dan juga merupakan dewa keberuntungan bagi yang membutuhkan dana segar darinya.



Selain Du Feld alias “Si dewa keberuntungan” ada lagi yang membuat saya tertarik yaitu “Bos PemakamanDrug Peclo. Hal yang membuatnya menarik adalah karena dia memiliki penampilan yang tidak wajar dan apabila di perhatikan diantara sosok kaisar dunia bawah yang di perlihatkan di komik One Piece di chapter 860 hanya dialah satu – satunya Kaisar atau Raja yang membawa senjata dan memakai topeng. Keenam kaisar dunia bawah yang di perlihatkan pada chapter 860 hanyalah sebagian kecil saja, Karena sebenarnya masih banyak tamu – tamu lain dari dunia bawah yang diundang oleh bigmom dan belum di perlihatkan atau di perkenalkan. Seperti Lufeld Tycoon atau bahkan JIGRA Si “Pedangang Organ manusia”. Yang pasti para tamu yang hadir pada pesta teh bigmom ini sangatlah menakutkan dan memiliki pengaruh yang sangat besar dalam dunia bawah.

No comments:

Post a Comment